7 Hal yang harus diketahui saat membeli paket internet murah

Anakkos45 – Membeli kuota internet merupakan hal yang hampir semua orang pernah melakukannya, terutama orang orang yang memiliki smartphone baik itu android maupun ios. Untuk bisa mengakses internet smartphone harus memiliki paket kuota khusus internet. Maka dari itu ada hal yang harus diperhatikan saat membeli paket internet murah, agar tidak menyesal setelah membeli kuota internet.

Internet adalah suatu jaringan yang berstruktur yang saling terhubung. Saat ini jaringan internet semakin luas yang dapat di akses oleh siapapun, dan setiap hari jaringan internet semakin berkembang . dengan adanya internet dapat memudahkan berbagai hal contohnya seperti berkomunikasi, jual beli, dan bisnis bisnis yang lain.

7 Hal yang harus diketahui saat membeli paket internet murah
7 Hal yang harus diketahui saat membeli paket internet murah

Oke kita akan masuk dan membahas hal yang harus diperhatikan di saat memilih atau membeli kuota internet yang cocok dengan kita dan isi kantong tentunya, Berikut hal yang harus diperhatikan :

1. Mengetahui pemakaian kuota internet
Hal pertama yang perlu anda ketahui adalah pemakaian kuota internet anda, dengan mengetahui pemakaian maka anda bisa memperkirakan sebesar apa kuota yang akan anda beli dan akan di pakai seberapa lama.

Baca Juga : Paket internet murah telkomsel hanya 45 ribu

2. Dana yang akan di keluarkan
Sudah jelas yang ini perlu di ketahui sebelum anda pergi membeli paket internet murah internet, jangan sampai anda membeli kuota yang harganya melampaui batas dana yang anda keluarkan, karena bisa repot nanti jika kekurangan dana. Hehe

3. Jenis jaringan yang akan di gunakan
Menurut Anak kos 45 hal ini memang perlu di ketahui karena memilih jaringan yang salah maka akan fatal jadinya. Memilih jenis jaringan sesuai smartphone anda apakah itu 3G atau 4G, dan juga perhatikan jaringan yang ada pada wilayah anda apakah jaringan di wilayah anda sudah 4G atau belum. Jika anda salah memilih jenis jaringan maka kuota internet anda akan sia sia, namun ada juga kuota internet 4G yang sudah bisa dipakai di jaringan 3G juga.

4. Pilih provider yang baik
Hal yang ke empat yang harus anda ketahui adalah pilih provider yang mungkin anda suka, atau pilih provider yang jaringannya sangat bagus di tempat anda akan gunakan. Karena jika anda memilih provider yang mungkin jaringan di tempat anda lemah bisa membuat anda kesel bahkan bisa berdampak galau.

5. Besar kuota internet
Yaa siapa yang tidak suka jika kuota internet nya sangat banyak atau unlimited internet, hampir semua orang menginginkannya termasuk anak kos 45 hehe. Jangan membeli kuota internet yang terlalu besar jika kemungkinan tidak bisa di habisi sebelum masa aktif kuota berakhir.

6. Masa aktif kuota internet
Setelah anda memilih besar kuota internet makan yang harus anda ketahui adalah masa aktif kuota internet, jika anda termasuk orang yang jarang memakai kuota internet makan pilih masa aktif yang lama, namun jika anda termasuk orang yang sangat sering menggunakan internet maka hal ini tidak perlu diperhatikan,  karena biasanya sebelum masa aktif habis kuota terlebih dahulu habis, maka anda perlu menghemat kuota internet.

Baca Juga : 11 Cara sederhana Menghemat kuota internet

Sebenarnya jika seseorang membeli paket murah hal pertama dilihat biasanya harganya, jadi harga kuota internet harus sesuai dengan isi kantong yaa.

Itulah 7 hal yang harus di ketahui saat membeli paket internet murah ala anak kos 45, jadi jangan asal membeli paket internet anda juga harus memperhatikan beberapa hal di atas. Semoga postingan ini bisa bermanfaat jangan bosan untuk mampir di blog anak kos 45. Sekian dari anak kos 45 sampai jumpa di postingan berikutnya.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »